SELAMAT DATANG DI BLOG ARRY PERDANATERIMA KASIH TELAH BERKUNJUNG DI BLOG INI

Minggu, 12 Juni 2016

SUKA – DUKA MEMBUAT PENULISAN ILMIAH (PI)

Penulisan Ilmiah (PI) merupakan suatu kewajiban bagi mahasiswa Universitas Gunadarma.penulisan ilmiah ini merupakan syarat kelulusan Universitas Gunadarma. Penulisan ilmiah ini merupakan mata kuliah yang mewajibkan mahasiswa membuat suatu kerya berupa analisa data, penelitian, membuat aplikasi dll dimanaharus di sertakan dalam bentuk fisik berupa tulisan ilmiah.
        Dalam membuat penulisan ini saya akan sedikit bercerita tentang suka – duka saya membuat penulisan ilmiah di Universitas gunadarma. Penulisan ilmiah ini adalah mata kuliah wajib di semester 5 dan jumlah sks nya hanya dua. Tapi mata kuliah ini tidak bisa di anggap remeh, karna banyak mahasiswa yang kesulitan mengerjakan penulisan ini. dalam pembuatan penulisan ilmiah ini cukup menyita waktu karna dari masing – masing mahasiswa harus membuat suatu karya seperti penelitian, membuat apliksi.
        Pada awal mata kuliah ini banyak mahasiswa yang begitu kesulitan untuk menentukan judul dan begitu juga saya, pada pertama saya bertemu dosen yang akan ngebimbing saya, saya masih bingung mau ngasih judul apa karna di pikiran saya masih bercabang, entah itu mau membuat aplikasi tentang jaringan,animasi, website dll. Pada hari pertama ini saya sudah harus menyerahkan beberapa judul ke dosen pebimbing.
        Pada hari pertama ini saya hanya mengajukan satu judul yang akan saya berikan ke dosen, saya berharap judul yang saya bawa ini akan di . terima. Dan judul saya pun di terima namun harus ada sedikit perubahan dalam judulnya, pada judul awal yang saya berikan “ augment reality lingkungan setu babakan menggunakan blender dan unity berbasis dekstop” menjadi “aplikasi virtual reality setu babakan menggunakan  blenderdan unity pada personal komputer (PC).
        Setelah pertemuan pertama dengan dosen pebimbing saya segera mencari referensi tentang virtual reality (VR) dan setu babakan, saya mencari informasi dari toko buku, website, perpustakaan. Setelah saya mendapatkan informasi saya membuat bab I.
        Pada bimbingan kedua ini saya menyerahkan bab I yang telah sayabuat sebelumnya, setelah dosen memeriksa bab I saya ternyata kertas bab I saya banyak coretan dosen yang berupa revisi.
Kesalahan saya di bab I ini susunan tulisan dan latar belakang yang masih belum jelas, di pertemuan berikutnya saya kembali menyerahkan babI yang telah saya revisi dan akhirnya di bab I ini  saya tidak ada revisi, setelah bab I saya di terima saya masuk ke tahap selanjutnya. Dosen saya menyarankan lanjut ke bab III dahulu sebelum bab II, di  situ saya bingung yang saya tahu mengerjakan penulisan ilmiah seharusnya berurut, saya di jelaskan oleh dosen saya bab II merupak isi dari bab III nah dari penjelasan itu saya mengerti.
Pada bab III ini sudah masuk ke pembuatan aplikasi, lalu saya segera melakukan observasi ke setu babakan untuk mendapatkan gambaran tentang setu babakan yang akan saya buat animasinya. Setelah saya keliling setu babakan saya membuat sekema setu babakan, sekema ini berfungsi untuk membantu dalam mendeasin animasi pada aplikasi saya.
Namun selama saya mengerjakan bab  III ini saya mengalami kendala pada desain animasi, kendala dalam pembatan objek –objek yang ada di lingkungan setu babakan yang mengakibatkan saya menunda satu semester.
Pada semester 7 sebagian teman – teman saya sudah menyelesaikan penulisan ilmiah mereka dan saya di tanya orang tua saya tentang penulisan ilmiah saya berkali-kali, dan akhirnya saya membesarkan niat menyelesaikan penulisan saya yang tertinggal. Saya mengerjakan penulisan ilmiah ini kurang lebih sebulan dari mengumpulkan data sampai desain.
        Akhirnya pun penulisan ini selasai, dan surat acc sidang sudah saya dapatkan dari dosen pembimbing. Tanpa berfikir panjang saya langsung mendaftar sidang sebagai syarat akhir penulisan ilmiah ini.
Suka – duka dalam penulisan ilmiah :
Duka
·         Males dalam pengerjaan, mungkin saat ngedesain butuh mood yang bagus
·         Informasi yang di dapat kurang
·         Banyak menyita waktu
Suka

·         Bangga dengan hasil karya sendiri

Tidak ada komentar :

Posting Komentar